- Bahan
Katun (Cotton)
Bahan katun merupakan
bahan yang paling bagus (baik) jika digunakan untuk kaos. Bahan ini merupakan
100% katun murni tanpa campuran bahan lain. Bahan katun umumnya bisa
diaplikasikan untuk berbagai macam kaos. Seperti kaos distro, promosi, event,
komunitas, souvenir, dll. Bahan katun sendiri memiliki dua jenis, yaitu double
knitt (...d )dan single knitt (... s ).
Bahan katun dibagi menjadi :
- Cotton
Double (Lebih tebal, halus, dan lembut)
- Cotton Combed (Lebih halus dan lembut)
- Cotton
Carded (Sehalus combed tapi tidak selembut combed)
- Bahan
TC (Teteron Cotton)
Bahan Teteron Cotton
atau yang lebih dikenal orang dengan sebutan TC, merupakan jenis bahan yang
memiliki tingkatan dibawah katun. Jenis bahan ini juga termasuk katun, tetapi
tidak murni 100%. Bahan kaos ini termasuk bahan bagus juga, sehingga biasa
digunakan untuk kaos promosi, kaos family gathering, seragam kerja, kaos event,
dll.
- Bahan
PE (Polyester)
Bahan PE biasanya
digunakan sebagai solusi untuk kebutuhan kaos dengan budget yang minim, tetapi ingin
tetap mendapatkan kaos yang tidak terlalu tipis (masih layak kualitasnya).
Bahan kaos PE memang tidak merupakan katun seperti TC. Bahan ini terbuat dari
serat plastik polyester yang memilki campuran katun, meski hanya sedikit. Bahan
ini biasa diaplikasikan untuk kaos partai, kaos pilkada, kaos promosi, kaos
event, kaos family gathering, kaos souvenir, seragam karyawan (borongan), dll. Bahan PE dibagi menjadi PE single dan PE double.
*) PE Single (Lebih
Tipis)
*) PE Double (Lebih
Tebal)
- Bahan
Hyget
Bahan hyget biasa
digunakan untuk kaos partai dan kaos bola. Bahan jenis ini merupakan bahan yang
termurah diantara bahan-bahan kaos. Bahannya mengkilat dan tidak menyerap
keringat saat digunakan. Bahan hyget sendiri dibagi menjadi hyget tipis, hyget
sedang, dan hyget tebal. Hyget tipis biasa digunakan untuk kaos partai,
pilkada, dan kampanye. Hyget sedang biasa digunakan untuk kaos promosi, kaos
event, kaos tour, kaos bola, dll. Sedangkan hyget tebal merupakan bahan yang
bisa didapat dengan budget murah tetapi tetap berkualitas. Hyget tebal biasa
digunakan untuk promosi, event, family gathering, souvenir, bola atau futsal,
dll.
- Bahan
Lacost
Kata
"Lacost" diambil dari sebuah brand kaos kerah merk
"Lacoste" (gambar buaya). Bahan lacost ini biasanya digunakan untuk
kaos polo atau kaos kerah. Bahan ini memiliki permukaan yang bolong-bolong
(honeycomb). Bahan lacost sendiri memiliki harga yang relatif mahal jika
dibandingkan bahan kaos, karena memiliki kualitas yang sangat baik. Biasanya
bahan lacost dipadukan dengan bordiran, meskipun bisa juga dengan sablon. Bahan
lacost terbagi menjadi lacost PE, lacost cotton pique, lacost cvc. Bahan
lacost biasa digunakan untuk kaos kerah atau polo shirt untuk seragam kerja
atau seragam acara perusahaan/organisasi/komunitas.
Untuk
Pemesanan dan Permintaan Harga, Silahkan Hubungi:
seulanga-group.com
Phone :
087801013477
SMS :
0823-6455-4068
Email : muzakkir.indones@ymail.com